Kebakaran Lahap Tiga Rumah di Aceh Utara, Kerugian Ditaksir Ratusan Juta Rupiah
Menurut Kapolsek Syamtalira Bayu, Iptu Gunanto, api pertama kali muncul di kios milik Yusnidar (58), yang disewakan kepada M. Nyak. Dalam waktu singkat, api menjalar ke rumah milik Husaini (52) dan Arfina binti Arifin (58) yang berada di dekatnya.
Sebanyak tujuh unit mobil pemadam kebakaran diterjunkan untuk memadamkan api. Lima unit berasal dari Pemerintah Kota Lhokseumawe, sementara dua lainnya dari Pemerintah Kabupaten Aceh Utara. Dengan bantuan warga serta aparat kepolisian, kobaran api berhasil dikendalikan sekitar pukul 03.30 WIB.
“Penyebab kebakaran diduga akibat korsleting listrik di kios yang terbakar terlebih dahulu,” kata Iptu Gunanto.
Meski tidak ada korban jiwa, kerugian material diperkirakan mencapai Rp290 juta. Saat ini, kepolisian masih melakukan penyelidikan untuk memastikan penyebab pasti kebakaran.
Para korban kini sangat membutuhkan bantuan berupa tempat tinggal sementara, makanan, pakaian, serta kebutuhan pokok lainnya. Diharapkan adanya kepedulian dari berbagai pihak guna meringankan beban mereka.***